Karena kita menggosoknya terlalu keras dan menggunakan sabun yang berbahan kimia, kulit jadi terasa kering, gatal, dan teriritasi.
Kulit yang kering dan muncul ruam menyebabkan kuman serta bakteri masuk ke dalam tubuh hingga memicu reaksi alergi, lo.
Jadi, kita tidak boleh mandi terlalu sering dan secukupnya saja agar kondisi kulit tetap sehat.
3. Menurunkan Sistem Kekebalan Tubuh
Mandi terlalu sering menyebabkan sistem kekebalan tubuh menurun, lo.
Hal ini karena, bakteri baik yang ada di kulit bisa melindungi tubuh dari infeksi dengan memproduksi antibodi alami.
Jadi, mandi terlalu sering bisa membunuh organisme baik yang ada di kulit dan pertahanan tubuh ikut menurun.
Risiko Tidak Cukup Mandi
Nah, bagaimana kalau kita tiduk cukup mandi, ya? Ternyata, tidak cukup mandi juga sebabkan masalah kesehatan kulit, lo.
Tidak hanya bau badan, kemungkinan teman-teman juga merasakan penyakit kulit, seperti jerawat, eksim, dan dermatitis.
Sebab, minyak, bakteri, dan sel kulit mati menumpuk di kulit, hingga menyumbat pori-pori.
Baca Juga: 4 Bahan yang Bisa Bantu Usir Kecoak di Kamar Mandi, Ada Daun Salam hingga Baking Soda
Source | : | webmd.com,Verywellhealth.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR