Garam memiliki sifat menyerap cairan, sehingga cairan tubuh bisa terserap dalam jumlah banyak dan teman-teman akan mudah dehidrasi.
3. Mi Instan
Menu lain yang baiknya dihindari adalah mi instan. Mi instan merupakan makanan yang memiliki kandungan garam atau sodium yang tinggi.
Sama seperti keripik kentang, mi instan bisa membuat kita mudah merasa haus saat menjalani puasa.
Selain itu, kandungan kalori pada mi instan tidak membuat kita bertahan kenyang dalam waktu lama.
Walau teman-teman menambahkan beberapa bahan makanan lain, tapi baiknya hindari makan mi instan, ya.
4. Ayam Krispi
Ayam krispi adalah salah satu jenis makanan yang baiknya tidak dimakan saat sahur.
Ayam krispi memiliki efek haus setelah beberapa menit atau jam dari waktu makan.
Hal itu terjadi karena kandungan garam yang ada pada bagian luar ayam.
Selain itu, ayam krispi juga mengandung banyak minyak karena proses pengolahan yang digoreng.
Baca Juga: Negara Ini Punya Waktu Puasa 22 Jam, Buka dan Sahur Dijadikan Satu
Source | : | Kontan.co.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR