Bobo.id - LRT atau Light Rail Transit Jabodebek baru saja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo hari ini, lo.
LRT diketahui akan beroperasi di Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi untuk mengurai kemacetan yang ada.
Tidak hanya untuk mengatasi kemacetan, LRT juga diharapkan bisa mengatasi masalah polusi udara di Jakarta.
Setelah diresmikan, tentu saja ada keinginan untuk mencoba naik moda transportasi baru di Jakarta ini.
Namun ternyata, kita tidak bisa langsung mencoba LRT yang baru saja diresmikan. Lalu kapan LRT bisa dinaiki?
Setelah peresmian, LRT tidak langsung digunakan oleh masyarakat. Bahkan, stasiun peresmian disterilkan.
Kalau ingin mencoba naik LRT Jabodebek ini, kita bisa coba datang ke stasiun mulai hari ini pukul 14.00 WIB.
Saat naik, teman-teman harus menyiapkan uang sebesar Rp 5.000. Tenang saja, tarif ini berlaku semua rute, kok.
Kita bisa membayarnya dengan berbagai jenis Kartu Uang Elektronik, termasuk e-money, flazz, dan kartu Transjakarta.
Bersumber dari Kompas.com, ini adalah tarif promo hingga akhir September 2023. Setelah itu, ada penyesuaian.
Yap, di bulan Oktober dan selanjutnya, berlaku tarif penyesuaian yakni bertambah Rp 700 per kilometer nya.
Baca Juga: Jadi Transportasi Umum Berkecepatan Tinggi, Apa Perbedaan MRT dan LRT?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR