Bobo.id - Biasanya, seseorang akan bersin-bersin ketika sedang flu atau mencium aroma yang cukup menyengat.
Namun, tak jarang juga ada orang yang mengalami bersin ketika melihat ke arah Matahari yang sangat terik, lo.
Kondisi seperti ini sering terjadi terutama pada musim kemarau dengan cahaya Matahari yang menyilaukan mata.
Meski tak semua orang mengalaminya, namun ternyata bersin saat terpapar sinar Matahari adalah hal wajar, kok.
Hmm, kira-kira kenapa seseorang bisa bersin saat terpapar sinar Matahari? Simak informasi berikut ini, yuk!
Bersin Saat Terpapar Sinar Matahari
Kondisi tubuh yang sering bersin saat terpapar sinar Matahari ini disebut dengan photic seneeze reflex atau PSR.
Bersumber dari Scientific American, bersin karena cahaya ini diperkirakan terjadi pada 18-35 persen populasi.
Bahkan, bersin tidak hanya sekali, kebanyakan orang bisa bersin beberapa kali secara berturut-turut, lo.
Saat cahaya terang mengenai mata, pupil akan mengecil, yang kemudian bisa memicu tubuh untuk bersin.
Refleks ini paling umum terjadi ketika berpindah dari lingkungan gelap ke lingkungan luar yang terang.
Baca Juga: Kenapa saat Kita Bersin Mata Refleks Tertutup? Ini Penjelasannya
Source | : | Kompas.com,Hello Sehat |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR