Namun, waktu tersebut cukup singkat dan kemungkinan untuk bisa langsung dipasang kembali sulit untuk dilakukan.
Sebab itu, media penyimpanan gigi seperti yang disebutkan di atas, perlu dilakukan untuk menjaga ketahanan sel-sel ligamen periodontal (PDL).
Kalau sel-sel ligamen periodontal tadi terjaga, maka pemasangan gigi bisa dilakukan.
Kalau tidak, gigi tersebut tidak dapat dipasang kembali.
Namun dilaporkan, jika gigi disimpan dengan baik dan PPDL nya tetap terjaga, maka sampai 1 bulan, pemasangan gigi masih bisa dilakukan.
Hanya saja, tingkat keberhasilannya semakin kecil.
Nah, sekarang sudah tahu, kan, teman-teman?
Jadi kalau teman-teman mengalami hal serupa, jangan lupa untuk menyelamatkan gigi yang terlepas dan minta pihak dokter gigi yang menangani tindakan selanjutnya, ya.
Lihat video ini juga, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR