Bobo.id - Foto yang kita hasilkan dengan menggunakan kamera hanya bisa kita lihat gambarnya saja, teman-teman.
Tapi bagaimana, ya, jika selain melihat gambarnya, kita juga bisa mendengar suara dari foto tersebut?
Yap, hal inilah yang baru saja direproduksi oleh para ilmuwan dari Anglia Ruskin University dan The University of Exeter di Inggris.
Gambar matahari terbit dengan suara ini diciptakan sebagai perayaan 5.000 matahari terbit yang diabadikan oleh robot penjelajah Opportunity, nih.
Baca Juga : Apakah Ada Benda Lain yang Lebih Panas dari Matahari? Yuk, Cari Tahu!
Pembuatan ini dibuat oleh Dr. Domenico Vicinanza dan Dr. Genevieve Williams.
Lalu, bagaimana caranya, ya, gambar-gambar tersebut dibuat menjadi bersuara?
Para peneliti mengambil semua informasi mengenai kecerahan dan warna yang kemudian menggabungkannya dengan elevasi daratan atau posisi ketinggian Matahari yang terbit di Mars.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR