Tidak Mengonsumsi Produk Hewani, dari Mana Orang Vegan Mendapatkan Zat Besi?

By Tyas Wening, Sabtu, 4 Mei 2019 | 17:35 WIB
Tahu bisa jadi pengganti zat besi orang vegan (Pixabay)

Bobo.id - Orang yang memilih menjadi vegan berarti tidak akan mengonsumsi produk hewani seperti daging, susu dari hewan, atau produk hewani lainnya, misalnya telur.

Daging, terutama daging merah yang biasa kita konsumsi termasuk makanan yang mengandung zat besi tinggi yang berguna bagi tubuh.

Lalu, dari mana orang yang menjalani gaya hidup vegan bisa mendapatkan zat besi kalau tidak ada daging atau produk hewani lain dengan zat besi yang dikonsumsinya, ya?

Ternyata ada beberapa bahan yang bisa digunakan oleh orang yang vegan untuk mendapatkan zat besi, lo, bahkan salah satunya merupakan makanan yang disukai banyak orang.

Baca Juga : Raw Vegan Cake, Kue Sehat Ciptaan Chef dari Jerman

1. Sayur Bayam

Setelah mengonsumsi sekaleng bayam, Popeye menjadi sangat kuat dan lengannya menjadi berotot.

Nah, selain membuat tubuh lebih kuat, bayam juga ternyata bisa digunakan sebagai pengganti zat besi bagi orang vegan.

Saat mengonsumsi bayam sebanyak 230 gram yang setara dengan secangkir bayam, maka kita bisa mendapatkan sekitar 6,43 miligram zat besi untuk tubuh.

Jika teman-teman mengonsumsi semangkuk sayur bayam, maka ini artinya sektiar 38 persen kebutuhan zat besi harian kita tercukupi, teman-teman.