Agar Tetap Bersemangat, Konsumsi 4 Makanan Ini Sebelum Olahraga, yuk!

By Tyas Wening, Kamis, 22 Agustus 2019 | 19:00 WIB
Pisang. (Pexel)

3. Pisang

Mengonsumsi buah sebelum olahraga juga penting, lo, salah satunya buah pisang.

Pisang merupakan sumber energi alami yang baik untuk tubuh karena pisang kaya akan karbohidrat yang mudah dicerna oleh tubuh.

Pisang juga mengandung kalium, lo, yang menjaga fungsi otot serta saraf di tubuh selama berolahraga.

Tubuh yang menyimpan kalium akan membantu menjaga nutrisi dalam tubuh tetap stabil.

Namun, tubuh tidak menyimpan kalium dalam waktu lama, teman-teman. Maka itu, sebaiknya konsumsi pisang sekitar 30 menit sebelum olahraga.

Baca Juga: Banyak yang Tidak Menjalankannya, Ini Tata Cara Pemakaian Obat yang Baik dan Benar

4. Kentang

Di beberapa negara, seperti Amerika dan Eropa, kentang adalah makanan pokok.

Kentang ternyata merupakan sumber karbohidrat yang baik untuk dikonsumsi sebelum olahraga, lo.

Itu karena kentang mengandung karbohidrat yang mudah dicerna tubuh. Selain itu, karbohidrat dalam kentang juga merupakan karbohidrat kompleks.

Ini artinya, mengonsumsi kentang tidak akan menyebabkan gula darah menjadi cepat naik.

Mengonsumsi kentang juga lebih baik jika bersama kulitnya, teman-teman, karena mengandung banyak serat.

Kita bisa mengonsumsi kentang sebelum olahraga dengan cara direbus tanpa dikupas.

#GridNetwotkJuara

Tonton video ini juga, yuk!