Perbedaan Daging Sapi dan Kambing yang Terlihat Mirip

By Amirul Nisa, Jumat, 8 Juli 2022 | 16:30 WIB
Tak perlu takut salah, ada banyak perbedaan daging sapi dan kambing yang bisa ditemukan dengan mudah. (Ann1992/pixabay)

Bobo.id - Ada beberapa hal yang bisa teman-teman amati untuk melihat perbedaan daging sapi dan kambing.

Dua hewan ini adalah hewan yang paling sering dijadikan sebagai hewan kurban pada Hari Raya Iduladha.

Karena itu, daging yang dibagikan pun bisa jadi dua jenis yaitu daging sapi dan kambing.

Jadi teman-teman harus tahu perbedaan daging sapi dan kambing agar tidak salah cara mengolah.

Dua jenis daging ini memiliki banyak perbedaan sehingga sering kali harus diolah dengan cara yang berbeda.

Agar teman-teman lebih paham, simak penjelasan tentang perbedaan daging sapi dan kambing.

Daging Sapi

Hal pertama yang bisa membuat teman-teman mengenali jenis daging yaitu dari warna.

Daging sapi cenderung memiliki warna merah pucat dan lama kelamaan akan berubah menjadi cokelat gelap karena terpapar udara.

Baca Juga: Bagaimana Cara Memastikan Kualitas Daging Sapi Giling? Ini 3 Caranya

Setelah mengamati warna, coba lihat juga tekstur dari daging.

Pada jenis daging ini akan memiliki tekstur serat yang lebih kecil dan tidak terlihat dengan jelas.