5 Minuman yang Sebaiknya Dihindari saat Sahur, Bisa Bikin Cepat Haus

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 16 Maret 2024 | 03:00 WIB
Minuman yang sebaiknya tak dikonsumsi saat sahur. (Hasan Albari/pexels)

Bobo.id - Saat bulan Ramadan, kita akan menjalankan ibadah puasa dari fajar hingga nanti Matahari terbenam.

Nah, sahur menjadi bagian penting untuk menyiapkan tubuh agar tetap berenergi selama berpuasa.

Oleh karena itu, saat sahur, biasanya kita dianjurkan untuk memilih makanan yang bergizi tinggi dan sehat.

Namun tak hanya makanan, kita juga harus mulai memerhatikan jenis minuman untuk konsumsi sahur, lo.

Sebab, ada minuman yang terlihat segar, tapi sebenarnya bisa mengganggu kesehatan saat berpuasa.

Berikut ini ada beberapa jenis minuman yang sebaiknya dihindari saat sahur. Apa saja, Bo? Cari tahu, yuk!

1. Minuman Berkafein

Meski terlihat segar dan lezat, sebaiknya teman-teman tidak minum minuman berkafein tinggi saat sahur, ya. 

Minuman dengan kafein tinggi seperti kopi dan teh bisa bikin dehidrasi dan meningkatkan rasa haus.

Hal ini karena adanya sifat diuretik. Sifat ini bisa mempercepat pengeluaran cairan dari tubuh kita.

Selain kafein, di dalam teh terdapat kandungan tanin yang bisa menghambat penyerapan zat besi.

Baca Juga: 5 Buah yang Cocok Dimakan saat Sahur, Ada Jeruk hingga Kurma