Cara Melakukan Guling Lenting dalam Senam Lantai, Materi Kelas 6 SD

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 28 Juni 2024 | 13:00 WIB
Cara melakukan guling lenting dalam senam lantai. (yanalya/Freepik)

Bobo.id - Pada materi PJOK kelas 6 SD, kita akan belajar tentang guling lenting sebagai gerak senam lantai.

Sebagai informasi, senam lantai merupakan gerak kebugaran jasmani yang dilakukan di atas lantai.

Senam lantai biasanya menggunakan matras untuk mencegah benturan keras antara tubuh dan lantai.

Senam lantai diketahui bisa membentuk tubuh, mengencangkan otot, hingga memperbaiki postur tubuh.

Senam lantai juga dikenal sebagai olahraga yang bisa melatih kekuatan dan melatih keseimbangan.

O iya, senam lantai sendiri dapat dibedakan menjadi dua jenis, senam dengan alat dan senam tanpa alat.

Nah, salah satu contoh senam tanpa alat yang akan kita pelajari sekarang adalah gerak guling lenting.

Cara Melakukan Guling Lenting

Gerakan guling lenting dilakukan dengan melemparkan tungkai kaki ke depan atas dan dibantu tolakan tangan.

Tolakan ini dimulai dari sikap setengah guling ke depan dengan posisi kedua kaki rapat dan lutut lurus.

Bisa dikatakan, gerakan guling lenting adalah gabungan dari gerakan guling depan dan melentingkan badan.

Gerakan ini dilakukan di lantai dengan alat bantu berupa matras untuk menghindari terjadi cedera.

Baca Juga: Mengapa Pesenam Perlu Mengombinasikan Gerakan Guling? Materi Kelas 6 SD