Bobo.id - Saat musim hujan, banyak daerah yang berpotensi mengalami banjir.
Hal ini dapat disebabkan karena curah hujan yang tinggi, sehingga membuat sungai meluap hingga ke daratan.
Selain itu, penumpukan sampah, kurangnya penahan air, maupun pendangkalan sungai bisa menyebabkan terjadinya banjir.
Wah, kalau sudah banjir begini, biasanya air tidak hanya menggenangi jalan saja, tapi juga bisa sampai masuk ke dalam rumah.
Sayangnya, air banjir ini tentu kotor, teman-teman. Akibatnya, ada beberapa penyakit yang bisa dialami anak-anak seperti kita ketika banjir datang dan terpapar banjir.
Mengutip dari Kompas.com berdasarkan penjelasan dokter spesialis anak, dr. Eugenia Permatami H, ada beberapa penyakit yang rentan menyerang anak-anak saat terpapar banjir, nih.
Baca Juga: Meski Bersuhu Dingin, Antartika Ternyata Punya Gunung Berapi Aktif
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR