Bobo.id - Pada Jumat, 10 April kemarin, Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi, nih, teman-teman.
Salah satu gunung berapi aktif di Indonesia yang terletak di Lampung ini mengalami erupsi pada pukul 21.58 WIB.
Akibat dari erupsi ini, tinggi kolom abu yang dihasilkan oleh Gunung Anak Krakatu mencapai ketinggian sekitar 500 meter.
Namun letusan itu ternyata tidak hanya sekali, karena menurut Pak Agus Wibowo, Kepala Pusat Data dan Informasi BNPB, Gunung Anak Krakatau terus meletus dan erupsi hingga pagi, sekitar pukul 05.00.
Nah, aktivitas erupsi Gunung Anak Krakatu ini ternyata sempat terekam oleh satelit cuaca.
Rekaman aktivitas erupsi Gunung Anak Krakatau yang terlihat dari ruang angkasa ini dibagikan oleh LAPAN atau Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional.
Kita lihat penjelasan dan detail erupsi Gunung Anak Krakatau dari ruang angkasa yang terjadi pada Jumat, 10 April lalu, yuk!
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | LAPAN |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR