Bobo.id- Alfred Bernhard Nobel adalah seorang ahli kimia dari Swedia. Nobel adalah ilmuwan penemu dinamit dan bahan peledak lain.
Namanya semakin dikenal setelah ada Penghargaan Nobel (Nobel Prize) pada tahun 1901. Yuk, kita cari tahu kisah ilmuwan yang satu ini!
Masa Kecil
Alferd Nobel lahir tanggal 21 oktober 1833 di Stockholm, Swedia. Ayahnya bernama Immanuel Nobel. Ayahnya adalah seorang ilmuwan dan menemukan mesin bubut veneer serta torpedo.
Dari ayahnya itu, Alfred Nobel belajar tentang bahan peledak. Orangtuanya mendatangkan guru privat ke rumah untuk mengajar Alfred Nobel. Dari situlah ia menguasai banyak bahasa, antara lain bahasa Inggris, Prancis, Jerman, dan Rusia.
Alfred Nobel menyukai ilmu kimia. Ia lalu belajar pada beberapa ahli kimia untuk mengembangkan bahan peledak.
Pada umur 18 tahun, ia pergi ke Amerika Serikat untuk belajar kimia. Alfred Nobel sempat belajar kepada John Ericsson selama 4 tahun.
Baca Juga: Yuk, Berkreasi Membuat Kado Ulang Tahun dari Plastisin! Ikuti Caranya di Sini
Penulis | : | Jonathan Alfrendi |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR