Bobo.id - Teksturnya yang renyah dan garing membuat gorengan menjadi makanan kesukaan orang-orang.
Apakah teman-teman juga suka makan gorengan?
Agar gorengan memiliki tekstur yang renyah, maka diperlukan minyak goreng untuk menggoreng.
Sayangnya, minyak goreng bisa menjadi kotor dan membuatnya tidak bisa digunakan lagi, padahal minyak goreng itu baru dipakai satu kali untuk menggoreng.
Minyak goreng yang menjadi kotor biasanya disebabkan karena remah-remah makanan yang digoreng tertinggal di minyak goreng.
Nah, selain langsung dibuang, ada cara yang bisa kita lakukan untuk membersihkan minyak goreng sehingga bisa digunakan beberapa kali lagi.
Baca Juga: Jadi Rempah Banyak Bahan Makanan, Yuk, Lihat Berbagai Manfaat Kunyit
Nasi
Selain bisa dimakan bersama sayur dan lauk favorit kita, nasi juga bisa digunakan untuk membersihkan minyak yang kotor, lo.
Tidak perlu nasi baru, minyak bisa dibersihkan dengan nasi sisa kemarin.
Caranya adalah dengan membentuk nasi menjadi bola-bola nasi yang padat dan keras.
Setelah bola-bola nasi sudah jadi, kemudian panaskan minyak yang kotor dengan berbagai sisa gorengan.
Baca Juga: Gunakan 4 Bahan Alami Ini untuk Gantikan MSG pada Masakan, Salah Satunya Kulit dan Kepala Udang
Kalau minyak sudah panas, kemudian masukkan bola nasi ke dalam minyak tadi dan putar-putar bola nasi pada minyak kotor yang sudah panas.
Nah, nantinya berbagai kotoran yang ada pada minyak akan menempel pada nasi, sehingga membuat nasi menjadi bersih.
Jika minyak sudah bersih, segera buang nasi yang tadi digunakan untuk membersihkan minyak.
Kulit Pisang
Mulai sekarang, setelah makan pisang, jangan langsung buang kulit pisang, ya, teman-teman.
Kulit pisang ternyata bisa digunakan untuk membersihkan minyak yang kotor.
Caranya cukup dengan menghancurkan kulit pisang menggunakan blender, kemudian letakkan kulit pisang yang sudah diblender pada saringan minyak dan letakkan wadah minyak di bawah saringan.
Lalu tuangkan minyak yang kotor ke wadah minyak melalui saringan yang sudah diberi kulit pisang yang diblender.
Kulit pisang yang diblender ini akan memisahkan kotoran dengan minyak.
Hasilnya, minyak akan kembali bersih dan bisa digunakan lagi untuk beberapa kali.
Baca Juga: Tidak Selalu Bikin Gemuk, 8 Makanan Berlemak Ini Malah Bantu Turunkan Berat Badan
Kentang
Selain nasi dan kulit pisang, kita juga bisa membersihkan minyak yang kotor menggunakan kentang, teman-teman.
Cukup kupas dan potong-potong kentang, kemudian masukkan kentang ke minyak kotor yang sudah dipanaskan.
Putar-putar kentang pada minyak yang kotor, maka nantinya kotoran pada minyak akan menempel di kentang dan minyak akan bersih lagi.
Tiga bahan tadi memang bisa membersihkan minyak yang sudah kotor karena remah-remah makanan, namun ingat untuk membatasi penggunaan minyak goreng, ya.
Baca Juga: Rahasia Membuat Pempek Palembang Anti Gagal, Cukup Ikuti 5 Tips Mudah Ini
Cukup gunakan minyak goreng sebanyak tiga sampai empat kali saja untuk menggoreng.
Minyak yang sudah terlalu sering digunakan artinya sudah dipanaskan berulang-ulang kali, yang menjadi penyebab kita batuk kalau makan gorengan.
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR