Bobo.id - Teman-teman mungkin sudah tidak asing dengan cegukan.
Biasanya kondisi ini sering muncul saat kita makan. Namun, bisa juga cegukan terjadi secara tiba-tiba.
Sebenarnya apa yang menyebabkan kita mengalami cegukan, ya? Simak penjelasannya berikut ini, yuk!
Baca Juga: Ada yang Cegukan saat Mengonsumsi Makanan Pedas Karena Zat Kapsaisin, Ketahui Cara Mencegahnya
Saat membicarakan cegukan, diafragma adalah penyebab utamanya. Diafragma adalah otot yang berada di bagian bawah dada yang digunakan saat kita menarik dan mengeluarkan napas.
Biasanya diafragma bekerja dengan sempurna. Misalnya saat kita menarik napas, diafragma menarik ke bawah dan membantu tubuh kita menarik udara ke paru-paru.
Saat kita mengeluarkan napas, diafragma bergerak ke atas untuk memaksa udara keluar dari paru-paru.
Diafragma manusia bekerja keras siang dan malam. Kebanyakan orang-orang tidak merasakannya sampai akhirnya kita mengalami cegukan.
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR