Bobo.id - Siapa di sini yang suka makan tempe?
Meski murah, tempe ternyata termasuk ke dalam daftar makanan sehat dan bergizi, lo. Hal itu karena tempe terbuat dari kacang kedelai yang berprotein tinggi.
Kali ini coba olah tempe menjadi lauk lezat dan bergizi, yuk! Berikut empat resep tumis tempe yang bisa kamu coba di rumah.
1 Resep Tumis Tempe Ebi
Bahan:
350 gram tempe, dipotong kotak 1 1/2 x1 1/2 cm, digoreng berkulit
2 sendok makan ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan
2 buah cabai merah besar, diiris panjang
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 sendok makan kecap manis
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
100 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
8 buah cabai merah keriting
4 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cabai, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
2. Tambahkan tempe. Aduk rata. Masukkan kecap manis, ebi, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Tuangi air. Masak sampai matang.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR