Bobo.id - Apakah teman-teman sering mengonsumsi ikan teri? Ikan teri adalah salah satu jenis ikan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia.
Namun, banyak yang menyepelekan manfaat ikan teri. Kebanyakan orang menganggap manfaat ikan teri tidak sebanyak ikan lainnya.
Padahal, ternyata ikan teri juga mengandung sederet manfaat untuk kesehatan kita.
Ikan teri mengandung protein, karbohidrat, omega 3, kalsium, zat besi, kalium, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, dan kalium.
Kira-kira dengan kandungan yang baik tersebut, manfaatnya untuk kesehatan tubuh apa saja ya? Yuk, cari tahu berikut ini.
Baca Juga: Cara Menanam Kencur di Rumah, Mulai dari Menumbuhkan Tunas hingga Siap Tanam
1. Menyehatkan Jantung
Ikan teri mengandung omega 3 dan lemak tak jenuh yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat.
Kolesterol ini bisa menyumbat pembuluh darah dan akibatnya bisa membahayakan kesehatan jantung. Contohnya meningkatnya risiko serangan jantung, stroke, dan menyempitnya pembuluh arteri.
2. Memperbaiki Metabolisme
Ikan teri mengandung protein tinggi yang bisa membantu memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak.
Selain itu, mengonsumsi ikan teri secara teratur juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Baca Juga: 5 Tanaman Herbal yang Bisa Jadi Bahan Pembersih Rumah Alami, Salah satunya Cengkih
3. Menyehatkan Tulang
Ikan teri juga bisa menyehatkan tulang kita, lo. Hal ini karena ikan teri mengandung kalsium dan vitamin yang bisa mencegah pengeroposan tulang.
Kalsium juga bisa menyehatkan gigi agar tidak mudah berlubang.
4. Menyehatkan Mata
Vitamin A juga ada di kandungan ikan teri, lo.
Vitamin A diketahui baik untuk kesehatan mata kita, yakni menurunkan risiko terkena penyakit mata seperti katarak dan mata minus.
5. Meningkatkan Kecerdasan
Jika kita sering mengonsumsi ikan teri, kandungan omega 3 akan membantu kita untuk mengaktifkan sel-sel otak.
Sehingga fungsi otak dan pertumbuhan otak semakin meningkat, sehingga kita bisa mencegah kepikunan juga.
6. Menyehatkan Pencernaan
Jika teman-teman sering terkena ganguan pencernaan, konsumsilah ikan teri secara rutin.
Karena, ikan teri mengandung asam amino yang melancarkan sistem pencernaan teman-teman, membuat makanan lebih mudah diproses dan diserap nutrisinya.
Baca Juga: Bisa Bantu Turunkan Darah Tinggi, Inilah 7 Manfaat Ubi Ungu untuk Tubuh
7. Mencegah Peradangan
Ikan teri bisa mencegah peradangan yang ada di tubuh karena mempunyai kandungan omega 3 yang membantu mengurangi peradangan.
Omega 3 juga bisa melancarkan peredaran darah agar disalurkan ke organ-organ penitng.
Nah, itulah manfaat mengonsumsi ikan teri secara rutin, ikan teri bisa mengurangi peradangan tubuh dan menyehatkan mata.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com,Nakita |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR