Bobo.id - Diberitakan melalui The National News pada Minggu (2/1/2022), salju turun di Jabal Al-Lawz di wilayah Tabuk, Arab Saudi pada Sabtu (1/1/2022).
Jabal Al-Lawz merupakan sebuah gunung yang terletak di barat laut Arab Saudi dekat perbatasan Yordania di provinsi Tabuk, sekitar 200 kilometer barat laut kota Tabuk.
Diketahui salju mulai turun di sebagian besar wilayah Tabuk pada hari Sabtu, sehingga menarik perhatian masyarakat.
Jumlah penduduk yang tertarik untuk melihat langsung fenomena ini di tempat kejadian dilaporkan ada sebanyak ribuan orang.
Pada hari Minggu pagi (2/1/2022), suhu lingkungan diperkirakan turun hingga di bawah 0 derajat Celcius, dan salju bertambah banyak.
Salju tersebut tidak hanya menyelimuti Jabal Al-Lawz, namun juga wilayah pegunungan Al Dhahr dan Alqan.
Karena cuaca ekstrem inilah, para petugas keamanan menutup jalan menuju daerah itu.
Diketahui, salju di Arab Saudi ini bukan pertama kalinya. Arab Saudi pernah mengalami hujan salju lebat pada 2018.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | national geographic,KOMPAS.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR