Bobo.id - Ternyata mengonsumsi minuman bersoda tidak selalu menimbulkan hal buruk.
Namun, teman-teman tetap tidak boleh mengonsumsinya secara berlebihan.
Dengan mengonsumsi dalam jumlah yang tepat teman-teman bisa mendapatkan empat manfaat dari minuman bersoda.
Air soda atau carbonated water merupakan air yang terbentuk dari proses karbonasi.
Karena itu bagian dalam minuman ini terdapat buih yang merupakan karbon dioksida.
Proses karbonasi pada minuman ini bisa terjadi secara alami dari mata air, atau bisa juga secara buatan manusia.
Selain mengandung karbon dioksida, minuman bersoda juga memiliki kandungan natrium, magnesium, kalium, atau kalsium.
Walau memiliki beberapa kandungan bermanfaat, minuman bersoda tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan, ya.
Berikut akan dijelaskan batasan mengonsumsi minuman bersoda.
Batas Konsumsi Minuman Bersoda
Selain memiliki kandungan mineral yang bermanfaat, pada minuman bersoda juga terdapat kandungan gula yang cukup tinggi, yaitu sekitar 17 gram per kaleng.
Sedangkan dalam sehari, teman-teman juga akan mengonsumsi makanan dan minuman lain yang juga mungkin memiliki kandungan gula.
Bila batas konsumsi gula orang dewasa tidak lebih dari 50 gram, sedangkan anak-anak hanya 12-25 gram, maka satu kaleng minuman bersoda bisa membuat konsumsi gula berlebih.
Bila teman-teman ingin mengonsumsi minuman bersoda, sebaiknya batasi satu hingga dua kaleng dalam seminggu.
Dengan begitu, organ pencernaan memiliki cukup waktu untuk mengolah soda yang teman-teman konsumsi.
Manfaat Minuman Bersoda
1. Melancarkan Pencernaan
Dalam sebuah penelitian mengonsumsi minuman bersoda dapat membantu dan mencegah seseorang mengalami konstipasi.
Baca Juga: Salah Satunya Bisa Tingkatkan Risiko Diabetes, Inilah 5 Alasan Soda Tak Baik untuk Tubuh
Konstipasi merupakan gangguan buang air besar yang banyak dikenal dengan istilah sembelit.
Manfaat ini didapat dari kandungan magnesium yang ada pada minuman bersoda.
2. Atasi Gangguan Menelan
Air soda memiliki kandungan gas karbon dioksida yang baik untuk meningkatkan kemampuan menelan di tenggorokan.
Hal ini akan sangat membantu untuk lansia dan orang dengan masalah disfagia yang memiliki kesulitan sulit menelan.
Namun, minuman bersoda ini belum dikonfirmasi bisa mengobati masalah disfagia atau kesulitan menelan.
Karena itu, lakukan konsultasi ke dokter bila teman-teman mengalami masalah menelan ini.
3. Menghancurkan Lemak di Hati
Pada minuman bersoda juga terdapat kandungan kafein yang bisa memberikan tanda pada sistem saraf pusat untuk menghancurkan lemak di hati.
Selain itu, tanda yang diberikan sistem saraf pusat juga bisa mengatasi suasana hati yang buruk serta sakit kepala.
4. Mencegah Kram Otot
Minuman bersoda juga memiliki kandungan natrium yang merupakan salah satu mineral penting.
Kandungan tersebut dapat membantu mencegah kram otot, penurunan tekanan darah, hingga menjaga keseimbangan elektrolit tubuh.
Nah, itu tadi beberapa manfaat minuman bersoda yang bisa teman-teman dapatkan.
Namun ingat, jangan konsumsi minuman ini secara berebihan karena bisa menimbulkan penumpukan gula di dalam tubuh.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | hellosehat.com,klikdokter.com,alodokter.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR