Bobo.id - Jantung manusia bekerja dengan cara memompa darah ke seluruh bagian tubuh.
Ketika memompa inilah, jantung mengalami detak yang dilakukan beberapa kali dalam waktu satu menit.
Apa itu detak jantung? Detak jantung bekerja diatur oleh sistem listrik pada organ jantung.
Setiap orang mengalami detak jantung yang berbeda-beda, yang dipengaruhi berbagai hal seperti kondisi kesehatan jantung.
Namun, detak jantung normal pada jantung sehat, akan terdengar seirama dan sama setiap ketukannya.
Lalu, bagaimanakah ciri-ciri detak jantung normal pada manusia? Yuk, simak penjelasannya.
Ciri-Ciri Detak Jantung Normal
Kecepatan detak jantung normal pada orang dewasa saat beristirahat, berkisar 60–100 kali per menit.
Jika detak jantung tidak beraturan dan bahkan terdengar suara bising di luar suara detak jantung utama, maka ada indikasi gangguan pada jantung.
Baca Juga: Benarkah Jaga Kesehatan Gigi sama dengan Jaga Kesehatan Jantung?
Namun semakin bertambahnya usia, kecepatan dan pola detak jantung juga bisa berubah.
Adapun beberapa faktor yang memengaruhi detak jantung normal.
Yaitu seperti aktivitas yang dilakukan, tingkat kebugaran, suhu udara, efek samping obat-obatan, emosi, dan ukuran tubuh.
Saat berolahraga, kecepatan detak jantung kita akan meningkat karena tubuh memerlukan asupan oksigen tambahan.
Oksigen tersebut didapatkan dari jantung yang memompa aliran darah yang mengandung oksigen ke seluruh tubuh.
Ketika melakukan olahraga, detak jantung orang dewasa yang berusia 20–35 tahun adalah berkisar antara 95–170 kali per menit.
Sementara orang dewasa pada usia 35–50 tahun berkisar antara 85–155 kali per menit.
Gangguan Detak dan Irama Jantung
Nah, setelah mengetahui ciri-ciri detak jantung normal pada manusia, kita juga perlu mengetahui gangguan yang dapat terjadi.
Baca Juga: Jangan Keliru, Ini Perbedaan Gagal Jantung dan Serangan Jantung, Mulai dari Penyebab hingga Gejala
Ketika terjadi gangguan pada jantung, maka detak jantung menjadi terlalu cepat, lambat, tidak teratur, atau bahkan terhenti sama sekali.
Kondisi ini dikenal dengan istilah aritmia, yang dipengaruhi oleh berbagai hal.
Contohnya seperti riwayat penyakit jantung, tekanan darah tinggi, penyakit katup jantung, gangguan tiroid, gangguan elektrolit, sedang dalam masa pemulihan setelah menjalani operasi jantung.
Adapun penyakit aritmia dibedakan menjadi dua, yaitu takikardia dan bradikardia.
Takikardia yaitu kondisi ketika detak jantung berdetak lebih cepat saat istirahat. Kondisi ini disebabkan beberapa faktor.
Faktor tersebut meliputi faktor keturunan, riwayat penyakit tertentu seperti penyakit jantung dan anemia, efek samping obat-obatan.
Bradikardia yaitu kondisi ketika detak jantung yang terlalu lambat, atau kurang dari 60 kali dalam satu menit.
Bradikardia dapat menimbulkan keluhan berupa sesak napas, sulit konsentrasi, pingsan, pusing, dan mudah lelah walau hanya melakukan sedikit aktivitas.
Nah, itulah informasi mengenai ciri-ciri detak jantung normal dan tidak pada jantung manusia.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
10 Contoh Pelanggaran Hak di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Alodokter.com |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR