Jeroan merupakan bagian isi perut dari ayam berupa usus, babat, atau otak.
Bila ingin mengonsumsi ayam secara sehat, sebaiknya hindari bagian jeroan dan kulit.
Makanlah bagian daging dengan cara pengolahan yang sehat, seperti direbus atau panggang.
4. Kerang-kerangan
Makanan lezat lain yang justru tidak boleh dikonsumsi berlebihan adalah kerang-kerangan.
Walau dalam kerang teman-teman bisa mendapatkan kandungan protein, vitamin B, zat besi, hingga selenium yang baik untuk tubuh, makanan ini sebaiknya tidak dikonsumsi berlebihan.
Kerang memiliki kandungan kolesterol yang cukup tinggi bahkan dalam 85 gram bisa memenuhi 50 persen kebutuhan harian tubuh.
5. Sarden
Banyak di antara teman-teman pasti suka mengonsumsi olahan ikan satu ini.
Sarden memang memiliki kandungan protein yang tinggi dan baik untuk tubuh.
Source | : | Kompas.com,alodokter.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR