Bobo.id - Saat menjalani puasa, selain masalah pencernaan atau lambung, sakit kepala juga sering menjadi masalah yang muncul.
Sakit kepala ini muncul karena tidak adanya asupan makan yang cukup sebelum memulai puasa atau tidak makan dan minum lebih dari 16 jam.
Rasa sakit kepala ini memang bisa menghilang dengan sendirinya setelah tubuh mendapatkan asupan makanan dan minuman.
Tapi saat masih menjalankan puasa, tentu sakit kepala akan jadi masalah yang sangat mengganggu.
Sakit kepala saat puasa biasanya muncul pada bagian depan atau dahi dan bisa menimbulkan nyeri yang sangat parah.
Untuk menghindari masalah ini terjadi, berikut akan dijelaskan beberapa penyebab dari sakit kepala saat berpuasa.
Penyebab Sakit Kepala saat Puasa
1. Dehidrasi
Penyebab sakit kepala pertama adalah dehidrasi yang disebabkan kekurangan cairan saat berbuka ataupun sahur.
Baca Juga: Jalani Ibadah Puasa, Bagaimana Cara Sembuhkan Sakit Kepala Tanpa Minum Obat?
Kondisi dehidrasi ini akan membuat volume otak menyusut dan asupan oksigen menurun, hingga buat otak kirimkan rasa sakit di seluruh otak.
Bila terjadi dalam waktu lama, dehidrasi akan menyebabkan rasa lemas, kram otot, sulit konsentrasi, urine pekat, serta kulit kering.
2. Hipoglikemia
Hipoglikemia merupakan kondisi saat kadar gula dalam darah menurun secara drastis, yang biasa terjadi saat berpuasa hingga sebabkan sakit kepala.
Otak sangat membutuhkan gula tau glukosa sebagai asupan energi. Maka saat puasa, tubuh akan kekurangan glukosa dan tak mampu memompa darah ke otak.
Saat itu juga teman-teman akan mengalami sakit kepala, pusing, mual, hingga linglung.
3. Perubahan Pola Tidur
Saat puasa di bulan Ramadan, teman-teman akan mengalami pola tidur yang berubah karena harus bangun dini hari untuk sahur.
Kekurangan waktu tidur akan menyebakan peningkatan protein jenis tertentu pada otak yang bisa memunculkan sakit kepala.
Baca Juga: Mulai dari Kelaparan Hingga Sakit Kepala, Gejala Gula Darah Rendah Ini Tak Bisa Disepelekan
Cara Mengatasi Sakit Kepala saat Puasa
Sakit kepala saat berpuasa, tentu akan mengganggu teman-teman dalam berbagai kegiatan.
Selama belum berbuka, teman-teman tentu tidak bisa mengonsumsi obat, lalu bagaimana cara mengatasi sakit kepala? Berikut beberapa cara alami yang bisa dilakukan.
1. Beristirahat
Cara terbaik mengusir sakit kepala adalah dengan tidur atau beristirahat dengan membaringkan tubuh.
Salah satu penyumbang terbesar sakit kepala karena puasa adalah adanya perubahan jam tidur yang drastis.
Nah ketika sakit kepala disebabkan karena kurang tidur, maka beristirahat adalah obat yang tepat.
2. Kompres Dingin dan Panas
Untuk meredakan sakit kepala migrain, teman-teman bisa menggunakan metode kompres dingin.
Letakkan es batu di dalam kain, kemudian gunakan untuk mengompres dahi selama 15 menitan. Istirahat 15 menit, ulangi lagi kompres dingin dengan cara yang sama.
Sedangkan untuk meredakan sakit kepala di area dahi dan belakang leher, sebaiknya menggunakan kompres panas.
Tempelkan kompres panas di belakang kepala atau di belakang leher, biarkan selama beberapa menit. Ulangi sebanyak dua hingga tiga kali.
3. Istirahat di Tempat Redup
Cahaya yang terlalu terang bisa menyiksa saraf mata dan menyebabkan sakit kepala.
Maka ketika saat sakit kepala muncul, coba kurangi intensitas cahaya yang ada di sekitar.
Bisa dengan menutup jendela dengan tirai, atau mengurangi dan mengatur level cahaya di layar monitor ponsel dan laptop.
4. Lakukan Pijatan Ringan
Untuk mengusir sakit kepala, lakukan pijatan ringan di sekitar dahi, leher belakang dan atas kepala.
Pijatan tidak perlu terlalu keras. Cukup dengan tekanan-tekanan ringan yang bertujuan untuk melancarkan aliran darah.
Baca Juga: Bisa Sebabkan Sakit Punggung hingga Obesitas, Ini 4 Akibat Tidur Terlalu Lama dan Cara Mengatasinya
5. Gunakan Minyak Esensial
Minyak aromaterapi atau minyak esensial memiliki khasiat mengendorkan saraf dan menyingkirkan sakit kepala.
Beberapa penelitian medis menyatakan bahwa minyak peppermint adalah salah satu yang paling bisa menyembuhkan sakit kepala.
Itu tadi penjelasan tentang penyebab dan cara mengatasi sakit kepala saat puasa tanpa makan atau minum.
(Penulis: Inten Esti Pratiwi/Amirul Nisa)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bertemu Karakter Favorit di Doraemon Jolly Town MARGOCITY, Apa Saja Keseruannya?
Source | : | Kompas.com,hellosehat.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR