2. Terlalu Sering Mengonsumsi Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji memang enak dan kekinian, tetapi bukan termasuk makanan yang sehat.
Sebab, makanan cepat saji mengandung banyak pengawet, kalori, dan garam.
Apalagi, jika dikonsumsi terlalu sering, bisa menyebabkan berbagai macam masalah kesehatan.
Jadi, lebih baik kita mengolah makanan sendiri karena lebih sehat daripada beli makanan cepat saji.
3. Terlalu Banyak Makanan Manis
Selain makanan cepat saji, sebaiknya mulai sekarang kita menghindari makanan manis terlalu banyak.
Baca Juga: Jadi Makanan Terlezat di Dunia, Ini 7 Jenis Sate Khas Indonesia yang Terkenal
Meskipun enak, makanan manis dapat membuat kadar gula dalam darah jadi tinggi dan berisiko meningkatkan penyakit diabetes.
Selain itu, makanan manis juga mengandung kalori yang tinggi. Jadi, hindarilah mengonsumsi roti, permen, dan minuman kemasan.
4. Makan Saat Bosan
Makan saat bosan, stres, atau sedih justru meningkatkan risiko obesitas. Oleh karena itu, teman-teman harus menghentikan kebiasaan ini, agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari penyakit.
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Source | : | Foodnetwork.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR