Bobo.id - Apakah teman-teman pernah merasakan perut begah setelah makan terlalu banyak?
Yap! Setelah menikmati sajian atau hidangan makanan, ada kalanya perut menjadi begah dan tidak nyaman.
Apalagi bagi beberapa orang yang memiliki selera makan tinggi, sehingga membuat selalu ingin makan dalam jumlah yang banyak
Kondisi seperti ini memang bisa membuat perut terasa sesak, penuh gas, dan terasa kencang, teman-teman.
Sebenarnya munculnya rasa begah setelah makan ini umumnya bukan hal yang perlu dikhawatirkan.
Namun karena kondisi ini bisa menimbulkan rasa tidak nyaman, maka kita perlu mengatasinya dengan baik. Simak, yuk!
Penyebab Perut Begah Setelah Makan
Melansir Medical News Today, rasa begah atau kembung setelah makan merupakan sesuatu yang wajar.
Hal ini karena proses pencernaan secara alami menghasilkan gas. Selain itu, udara juga bisa masuk ke saluran pencernaan saat makan dan minum.
Beberapa jenis makanan dan minuman juga bisa memicu timbulnya rasa begah pada perut kita.
Seperti apel, kacang polong, brokoli, kembang kol, selada, produk susu, bawang, pir, asupan terlalu asin, hingga minuman bersoda.
Baca Juga: Menu Buka Puasa Anti Begah, Pilih 4 Jenis Makanan Ini Agar Perut Nyaman Setelah Berbuka
Source | : | Kompas.com,Hello Sehat |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR