Bobo.id - Garam merupakan senyawa sekaligus zat mineral yang sangat penting bagi kehidupan manusia.
Ada berbagai bentuk garam, yang paling mudah ditemukan yaitu garam meja atau garam dapur.
Garam meja digunakan oleh banyak orang sebagai bumbu, berbutir halus, dan memiliki kemurnian tinggi.
Ada juga garam beryodium yang digunakan dalam makanan, dan dapat menyebabkan pembengkakan kelenjar tiroid (gondok) jika kurang dikonsumsi.
Sebagai senyawa, garam tentu saja terbentuk dari komponen unsur tertentu.
Pada pelajaran IPA kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka Belajar, terdapat soal yang berbunyi, apa saja komponen penyusun senyawa garam?
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Senyawa garam disebut juga natrium klorida, yang tersusun dari unsur natrium dan klorin.
Bentuk fisik garam yang sesungguhnya yaitu transparan dan berbentuk kubik kristal yang tembus pandang. Namun, ada juga garam yang berbentuk bubuk dan butiran.
Dilansir dari britannica.com, natrium klorida merupakan senyawa dominan yang memberikan rasa asin pada air laut.
Faktanya, diperkirakan jika lautan dunia benar-benar kering, maka akan menghasilkan setidaknya 4,5 juta mil kubik garam batu.
Baca Juga: Mengenal Rotasi dan Revolusi Bumi Serta Dampaknya, Materi IPA
Bobo Funfair Digelar di Semarang, Bisa Ketemu Bobo Sekaligus Wisata Kuliner Nusantara
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR