Bobo.id - Teman-teman tentu sudah tahu kalau susu adalah minuman yang menyehatkan.
Karena itu, susu sering jadi minuman pelengkap saat kita makan, baik di pagi hari atau malam hari.
Tapi bolehkah kita meminum susu setiap hari? Adakah batasan untuk minum susu setiap harinya?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, teman-teman bisa menyimak penjelasan berikut ini tentang susu.
Minuman Bergizi Tinggi
Susu adalah minuman yang sangat bergizi, dengan banyak kandungan baik yang dibutuhkan tubuh untuk tetap sehat dan kuat.
Salah satu hal baik yang ada di dalam susu adalah kalsium.
Kalsium merupakan nutrisi penting untuk tulang dan gigi kita.
Jadi, dengan minum susu, kita bisa membuat tulang serta gigi jadi lebih kuat.
Selain kalsium, susu juga punya kandungan protein. Protein merupakan kandungan yang berguna untuk mengobati tubuh saat terluka.
Jadi, saat kita sakit, protein akan bekerja untuk mempercepat pemulihan tubuh.
Baca Juga: Mengapa Sering Sakit Perut Setelah Minum Susu? Ternyata Ini Penyebabnya
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR