Bobo.id – Siapa di antara teman-teman yang suka tidur siang?
Atau justru teman-teman termasuk anak-anak yang malas kalau orang tua meminta tidur siang?
Mungkin sebagian teman-teman ada yang merasa tidak mengantuk, dan ingin menggunakan waktu di siang hari untuk bermain atau melakukan aktivitas lainnya.
Meskipun kelihatannya hanya berstirahat sebentar di siang hari, tidur siang punya banyak manfaat bagi kita, lo, seperti baik untuk ingatan hingga meningkatkan kreativitas.
Yuk, cari tahu apa saja manfaat tidur siang!
Mengapa Tidur Siang Penting bagi Anak-Anak?
Selain tidur di malam hari, tidur di siang hari penting bagi anak-anak, juga orang dewasa.
Tidur siang bukan hanya bermanfaat untuk memastikan kita mendapatkan waktu istirahat yang cukup, namun juga bermanfaat bagi suasana hati dan kesehatan fisik tubuh.
Dalam masa pertumbuhan dan perkembangan kita, tidur siang bisa memberikan waktu untuk tubuh dan pikiran beristirahat.
Ada yang menganggap tidur siang bisa membuat kita sulit tidur di malam hari, tapi justru kalau anak-anak seperti kita terlalu kelelahan beraktivitas sepanjang hari, inilah yang membuat kita sulit tidur malam.
Baca Juga: 4 Kebiasaan Sehari-hari Ini Penting bagi Kesehatan Otak, Salah Satunya Kebiasaan Tidur
Apa Saja Manfaat Tidur Siang?
1. Baik untuk Kesehatan
Menurut penelitian, anak-anak yang tidak tidur dengan waktu yang cukup cenderung lebih mengalami obesitas. Sebabnya, ini berhubungan dengan kebiasaan makan ketika kelelahan.
Peneliti menemukan bahwa anak-anak cenderung makan lebih banyak ketika mereka tidak mendapatkan tidur yang cukup.
Terlalu lelah juga bisa membuat anak-anak tidak memiliki energi untuk melakukan aktivitas fisik yang penting bagi kesehatan.
2. Memperbaiki Suasana Hati
Selain menjaga kesehatan fisik, penting juga untuk menjaga suasana hati yang baik, teman-teman.
Tidur siang juga bisa membuat seseorang lebih baik mengatasi frustasi dan perasaan mudah tersinggung.
3. Baik untuk Ingatan
Ingatan sangat penting bagi kita, teman-teman. Ingatan yang baik akan membantu kita belajar lebih baik.
Tidur siang membantu kita mengingat hal-hal yang baru kita pelajari sebelumnya.
Ditambah lagi, tidur siang bisa membuat kita lebih fokus setelah bangun tidur, teman-teman.
Menurut penelitian NASA pada astronaut, tidur sekitar 40 persen membantu astronaut lebih waspada, lo.
Baca Juga: Mengapa Wajah Saat Bangun Tidur Terlihat Berbeda, ya? Cari Tahu 4 Hal yang Bisa Memengaruhinya
4. Baik untuk Kreativitas
Tidur membantu kita belajar keahlian baru dan menjadi kreatif. Sebabnya, tidur adalah waktu di mana otak kita memproses hal yang kita pelajari.
Tidur siang dengan waktu yang cukup juga bisa setara dengan tidur malam, yang membantu kita mendapatkan inspirasi.
Waktu Tidur Siang yang Baik
Tidur siang sebaiknya tidak dilakukan terlalu sore, seperti sekitar pukul 3 sore.
Teman-teman juga tidak perlu tidur siang terlalu lama, kok, cukup sekitar 20 menit – 30 menit saja. Ini sudah cukup untuk anak-anak usia sekolah seperti kita.
Sebabnya, tidur siang di waktu yang terlalu sore dan terlalu lama itulah yang bisa menganggu rutinitas tidur di malam hari.
Baca Juga: Tidur Penting untuk Penyembuhan, Ini 4 Cara Agar Bisa Tidur Lebih Nyenyak Saat sedang Sakit
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Yuk, lihat video ini juga!