5 Olahraga yang Bantu Mengontrol Gula Darah, Cocok untuk Pasien Diabetes

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 14 Januari 2024 | 07:30 WIB
Jenis olahraga yang bisa bantu kontrol gula darah. (Pavel Danilyuk/pexels)

Bobo.id - Siapa yang suka makan manis? Kalau iya, maka kadar gula darah dalam tubuh perlu diperhatikan.

Sebab, kalau kadar gula darah naik secara tiba-tiba, maka ini bisa jadi tanda terkena penyakit diabetes, lo.

Ini bisa terjadi jika hampir tiap hari, makanan dan minuman yang dikonsumsi punya rasa yang manis-manis.

Meski begitu, tak perlu khawatir, sebab kadar gula darah dalam tubuh bisa dikontrol agar tak makin parah.

Salah satu cara untuk mengontrol gula darah adalah dengan melakukan aktivitas fisik atau olahraga rutin.

Olahraga bisa bantu meningkatkan sensitivitas insulin, hormon yang bisa mengubah gula menjadi energi.

Wah, memangnya apa saja jenis olahraga yang bisa mengontrol gula darah, Bo? Cari tahu bersama, yuk!

1. Jalan Kaki

Menjadi olahraga paling sederhana dan paling mudah dilakukan, ternyata jalan kaki bisa mengontrol gula darah, lo.

Olahraga jalan kaki ini bisa teman-teman lakukan di mana pun dan tidak membutuhkan peralatan khusus.

Manfaat jalan kaki ini dicantumkan dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Diabetes Care.

Baca Juga: Buat Makanan Makin Enak, Apa Dampak Buruk Terlalu Banyak Makan Mayones?