Resep Cantik Manis Cokelat Pisang
Bahan:
50 gram tepung hunkwe
1 sendok makan cokelat bubuk
500 ml santan, dari 1/2 butir kelapa
2 lembar daun pandan, ikat simpul
1/4 sendok teh garam
100 gram gula pasir
1/4 sendok teh pasta cokelat
2 buah pisang tanduk, kukus, potong bulat 1 cm
Cara Membuat Cantik Manis Cokelat Pisang:
1. Larutkan tepung hunkwe di dalam 250 ml santan (diambil dari 500 ml santan). Sisihkan.
2. Rebus sisa santan, cokelat bubuk, daun pandan, garam, gula pasir, dan pasta cokelat sambil diaduk sampai mendidih.
3. Tuang larutan tepung hunkwe. Aduk rata. Masak kembali sambil diaduk sampai meletup- letup. Angkat.
4. Ambil adonan. Sendokkan di atas plastik food grade tahan panas yang sudah diberi pisang. Lipat plastik dan biarkan dingin.
(Penulis: Robert Christianto)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR