Bobo.id - Kacang hijau bisa diolah menjadi beragam makanan. Mulai dari bubur, isian bakpao, hingga bakpia.
Selain itu, kacang hijau mudah ditemukan dan memiliki harga yang terjangkau. Apakah teman-teman sering makan bubur kacang hijau?
Ternyata kacang hijau itu mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh, lo. Ada serat, vitamin, karbohidrat, dan masih banyak lagi.
Hal inilah yang membuat kacang hijau baik jika dikonsumsi secara rutin.
Berikut ini akan dijelaskan beragam manfaat mengonsumsi kacang hijau secara rutin, yaitu:
Baca Juga: Bisa Jadi Camilan Sehat untuk Jantung, Inilah 5 Manfaat Kacang Almond untuk Tubuh
1. Melancarkan Pencernaan
Kacang hijau memiliki kandungan serat yang tinggi. Oleh sebab itu, bisa melancarkan sistem pencernaan dalam tubuh.
Selain itu, serat pada kacang hijau juga membantu menghilangkan racun dalam tubuh.
2. Mencegah Kanker
Kacang hijau ternyata dapat mencegah kerusakan DNA dan mencegah mutasi sel berbahaya dalam tubuh.
Hal inilah yang akan mencegah penyakit kanker datang.
Selain itu, kandungan polyphenol dan oligosakarida. Keduanya bisa menghambat perkembangan sel kanker dalam tubuh.
3. Menurunkan Berat Badan
Kandungan serat pada kacang hijau ternyata membuat perut menjadi kenyang lebih lama.
Oleh sebab itu, kacang hijau bisa dikonsumsi untuk seseorang yang sedang melakukan diet.
4. Menjaga Sistem Imun
Kacang hijau mengandung senyawa fitonutrien. Zat ini bisa meningkatkan kekebalan tubuh dan menetralkan zat-zat berbahaya, seperti kuman dan bakteri.
5. Menjaga Kesehatan Jantung
Kandungan serat pada kacang hijau bisa menyerap kolesterol jahat dalam sistem pencernaan.
Jika kolesterol jahat hilang, maka penyakit jantung pun dapat dihindari.
6. Memperkuat tulang
Dalam sebuah penelitian dikatakan bahwa 100 gram kacang hijau itu bisa memenuhi 53 persen kebutuhan magnesium harian.
Zat magnesium pada kacang hijau berperan dalam pembentukan sel-sel tulang, memperkuat tulang, dan mencegah terkena osteoporosis.
Oleh sebab itu, disarankan untuk mengonsumsi kacang hijau secara rutin.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Halodoc.com |
Penulis | : | Ikawati Sukarna |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR