Bobo.id - Ada banyak jenis sayur yang terkenal menyehatkan, termasuk sayur bayam.
Bahkan sayur bayam masuk dalam salah satu jenis sayur yang paling sehat di dunia, lo.
Bersama dengan sayur lainnya, seperti kale, brokoli, hingga rumput laut bayam masuk dalam jajaran makanan sehat yang layak dicoba.
Selain jadi makanan paling sehat di dunia, ada beberapa fakta menarik lain tentang sayur bayam yang mungkin belum teman-teman ketahui.
Fakta Menarik Bayam
Bayam adalah sayuran hijau dengan rasa yang enak dan punya banyak manfaat bagi kesehatan.
Tapi bukan hanya itu saja yang membuat bayam jadi menarik dan banyak diminati, lo.
Berikut ada beberapa hal menarik seputar bayam yang menarik untuk teman-teman ketahui.
1. Bayam Berasal dari Iran
Meskipun bayam sekarang tumbuh di seluruh dunia, sayuran hijau ini sebenarnya berasal dari Iran.
Bayam mulai dibudidayakan di Iran sekitar 2000 tahun yang lalu, sebelum kemudian menyebar ke Eropa dan Amerika Utara.
Baca Juga: Bisa Bikin Perut Kembung, Ketahui 6 Sayuran yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Setiap Hari, Apa Saja?
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR