Konsumsi Vitamin dengan Tepat, Ketahui Manfaat Vitamin A hingga K untuk Tubuh, yuk!

By Tyas Wening, Sabtu, 21 Agustus 2021 | 16:15 WIB
Apa saja manfaat vitamin A hingga K untuk tubuh? (freepik.com)

6. Vitamin K

Ketika jari kita tergores atau ada bagian tubuh yang berdarah, maka kita akan melakukan berbagai cara agar pendarahannya berhenti.

Saat luka kita sudah tidak mengeluarkan darah lagi, kita harus berterima kasih pada vitamin K yang ada dalam tubuh kita, nih, teman-teman.

Yap, vitamin K dalam tubuh kita punya tugas untuk melakukan pembekuan darah.

Dalam tubuh kita, ada 3 jenis vitamin K yang berbeda, nih, teman-teman, yaitu K1 yang merupakan bentuk dasar dari vitamin K yang biasa ditemukan dalam sayuran hijau seperti brokoli.

Baca Juga: Bisa Cegah Sembelit hingga Kanker, Ini 5 Manfaat Duku untuk Kesehatan

Kemudian ada K2 yang dibentuk secara normal oleh bakteri dalam usus. Vitamin K2 juga bisa kita dapatkan dengan mengonsumsi telur, hati, dan beberapa jenis keju.

Sedangkan, K3 adalah jenis vitamin K yang sengaja dibuat untuk kebutuhan tertentu, misalnya untuk bayi.

Selain membantu proses pembekuan darah, vitamin K juga melindungi jantung dan pembuluh darah karena bisa mengurangi kolesterol.