Bobo.id - Kentang goreng merupakan camilan favorit banyak orang karena enak dan mengenyangkan.
Kentang goreng paling lezat disajikan dalam keadaan hangat, renyah, apalagi gurih.
Ada beragam cara menikmati kentang goreng, baik dengan atau tanpa saus.
Baca Juga: Bisa Bantu Jaga Daya Tahan Tubuh, Ini Cara Praktis Membuat Sup Edamame, Coba Buat, yuk!
Namun, pernahkah kamu penasaran bagaimana kentang goreng buatan restoran cepat saji bisa tetap renyah?
Ternyata ada tips khusus yang mudah kamu terapkan untuk membuat kentang goreng sendiri di rumah, lo.
Tips Mudah Membuat Kentang Goreng
1. Jangan Kupas Kulitnya
Ketika kita ingin menggoreng kentang, kita akan mengupas kulitnya.
Namun, cara membuat kentang tetap renyah yaitu tidak mengupas kulit kentang.
Kulit kentang cukup dibersihkan sampai bebas dari tanahnya.
Nantinya kulit kentang akan memberi tekstur yang lebih renyah saat digoreng.
2. Cara Memotong dan Memberi Bumbu
Potong kentang yang sudah dibersihkan dengan ukuran yang sama, agar kematangannya rata.
Lalu, rendam kentang dalam air garam selama beberapa saat, kemudian tiriskan sampai kering sebelum digoreng.
Baca Juga: Lembut dan Bikin Nagih, Ini 4 Resep Olahan Telur Praktis untuk Sarapan Besok Pagi, Ada Tamagoyaki!
3. Tips Menggoreng
Setelah semua tahap persiapan dilakukan, kamu harus tahu tahap penggorengan kentang.
Kentang perlu digoreng dalam 2 tahap, yaitu dengan suhu tinggi dan suhu rendah.
Pertama, goreng kentang dalam minyak yang sudah cukup panas, kemudian kecilkan api dengan segera.
Jangan pernah masukkan kentang pada minyak yang belum panas karena kentang mudah menyerap minyak.
Goreng kentang sampai setengah matang, kemudian diamkan kentang selama 10 menit.
Lalu kentang bisa kita simpan di freezer untuk dijadikan stok.
Jika ingin dikonsumsi, goreng kembali kentang dalam minyak yang panas dengan api sedang.
Baca Juga: Lembut Sekaligus Renyah, Coba Resep Bola-Bola Kentang yang Mudah Ini, Yuk!
Nah, itulah 3 tips mudah membuat kentang goreng yang rasa dan kerenyahannya seperti buatan restoran cepat saji.
Selamat mencoba cara ini di rumah, teman-teman! Kamu bisa menikmatinya bersama keluarga di akhir pekan.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR