Teman-teman suka naik kereta? Kereta termasuk salah satu transportasi yang cukup digemari banyak orang. Salah satu kereta asal India yang bernama Maharajas Express, memiliki fasilitas yang sangat mewah, lo!
Kereta api wisata dengan fasilitas bintang lima
Kereta bernama Maharajas Express ini dianggap sebagai salah satu transportasi mewah di dunia. Biasanya, salah satu keunggulan kereta api adalah perjalanan yang lebih cepat dan tidak terkena macet seperti transportasi jenis lain. Namun, Maharajas Express agak berbeda. Kelebihannya adalah ia memiliki berbagai jenis kabin dengan berbagai fasilitas mewah.
Maharajas Express memiliki 14 gerbong. Beberapa fasilitas yang dimiliki oleh Maharajas Express antara lain, restoran, kamar tidur, spa, dan berbagai teknologi canggih yang sangat nyaman. Kabin-kabinnya terbagi menjadi beberapa bagian seperti Deluxe Cabins, Junior Suite, Suite, dan ada juga Presidential Suite.
Lebih tua dari Palace on Wheels
Puluhan tahun sebelumnya, di India, ada sebuah kereta bernama Palace on Wheels. Kereta ini digunakan untuk promosi wisata. Nah, konon, Maharajas Express ini sudah dirancang sejak lama, bahkan sebelum Palace on Wheels ada.
Harga tiket mencapai ratusan juta
Berbeda dengan harga tiket kereta umumnya yang hanya mencapai ratusan ribu Rupiah, Maharajas Express memiliki harga tiket mulai dari puluhan hingga ratusan juta Rupiah. Harga ditentukan dari jenis fasilitas yang dipilih, dan jumlah hari.
Sebagai kereta wisata, Maharajas Express juga menyediakan paket perjalanan tertentu kepada penumpangnya, mulai 4 hingga 8 hari. Selama perjalanan tersebut, penumpang bisa menyaksikan langsung keindahan India.
Untuk sekali jalan, Maharajas Express dikatakan bisa menampung hingga 80-an penumpang, dan awak kereta sebanyak 23 orang.
Penasaran ingin mencobanya, teman-teman? Hihi.
Penulis | : | Petronela Putri |
Editor | : | Vanda Parengkuan |
KOMENTAR