Unik, Hotel ini Berada di Perbatasan Dua Negara!

By Petronela Putri, Rabu, 28 Juni 2017 | 02:39 WIB
Foto: tripadvisor.com (Petronela Putri)

Ketika berlibur di sebuah negara, biasanya yang penting bagi wisatawan adalah tempat penginapan. Tiap hotel memiliki keunikannya masing-masing, salah satunya Hotel Arbez yang merupakan penyatuan dari perbatasan 2 negara!

Menginap di 2 negara sekaligus

Namanya Hotel Arbez Franco-Suisse. Salah satu keunikan yang paling terlihat dari hotel ini adalah lokasi bangunannya, teman-teman. Yap, Hotel Arbez Franco-Suisse merupakan sebuah hotel yang terletak di perbatasan 2 negara yaitu Swiss dan Perancis.

Selain itu, hotel ini pun terbagi berdasarkan lantainya. Misalnya, lantai 1 adalah milik negara Perancis, dan ketika naik ke lantai 2, otomatis teman-teman akan berpindah negara ke Swiss. Meski mungil dan bukan hotel bintang 5, tetapi Hotel Arbez Franco-Suisse ternyata cukup menarik bagi banyak orang, lo!

Dibangun tahun 1800-an

Sejarah hotel ini dimulai sekitar tahun 1862 ketika pemerintah dari 2 negara tersebut sepakat untuk membuat batas dari negara mereka. Lokasi Hotel Arbez Franco-Suisse berada 8 kilometer dari Jenewa, yaitu 601 Rue de la Frontière, La Cure. Kebetulan, titik tengah dari batas 2 negara ada di sana sehingga pemilik tanah tersebut berpikir untuk membuat usaha.

Pengusaha itu adalah Monsieur Ponthus. Idenya terlontar begitu saja, sebab beliau merasa bahwa hal tersebut akan menjadi sesuatu yang unik. Jadi, akhirnya Monsieur Ponthus membuat 2 usaha berbeda di 2 lantai.

Kemudian ketika bangunan dijual pada 1921, dan akhirnya dimiliki oleh seorang bernama Jules-Jean Arbeze, bangunan di atas tanah tersebut diubah menjadi sebuah hotel yang dikenal dengan nama Hotel Arbez Franco-Suisse.

Kamar di negara yang berbeda

Di tiap lantai atau tiap negara, ada kamar-kamar yang bisa dipilih oleh pengunjung. Jika ingin menginjak negara Perancis, teman-teman bisa menginap di lantai 1, sedangkan untuk Swiss teman-teman bisa menginap di lantai 2.

Jika teman-teman menginap di sini, bahkan dapur pun bisa berada di negara yang berbeda dengan kamarmu, lo! Hihi. Selain itu, harga per kamarnya juga tidak terlalu mahal. Sekitar 79 Euro dalam mata uang lokal, atau jika dirupiahkan menjadi Rp 1.100.000,-!