Teman-teman pernah mendengar nama burung cucak rowo atau cucak rawa? Burung yang berkicau merdu itu memang sudah banyak dikenal. Ternyata, nama cucak rowo bukan hanya dimiliki oleh burung, lo. Ada juga bunga yang bernama cucak rowo. Seperti apa, ya? Yuk, lihat!
Bunga yang Mirip Burung
Nama ilmiahnya adalah Pedilanthus Bracteatus, tapi orang Indonesia banyak menyebutnya sebagai bunga cucak rowo. Sebab, bunga ini mirip seekor burung kecil yang sedang hinggap di antara daun. Banyak yang beranggapan, bagian bunga yang mirip burung kecil itu bentuknya mirip dengan burung cucak rowo.
Selain dikenal sebagai bunga cucak rowo, bunga ini juga dikenal sebagai bunga burung dan little bird flower.
Bunga cucak rowo tergolong sebagai tanaman hias. Bunga ini memiliki tinggi sekitar 60 sentimeter hingga 100 sentimeter. Pada satu batang, biasanya ada daun dan juga bunga-bunga indah yang bentuknya seperti burung.
Di kalangan pedagang tanaman hias, bunga cucak rowo tidak hanya ada satu jenis saja. Ada juga jenis yang ukurannya lebih kecil dan bagian batangnya berbentuk zig-zag.
Mudah Dirawat
Bunga cucak rowo termasuk jenis tanaman yang mudah dirawat. Bunga ini bisa tumbuh dengan cepat dengan bantuan air dan sinar matahari yang cukup.
Dalam satu batangnya, biasanya tidak terlalu banyak daun yang tumbuh. Bunga cucak rowo umumnya berwarna merah kecoklatan. Bunga ini juga dipelihara oleh orang-orang di berbagai negara, termasuk Timur Tengah. Indonesia menjadi salah satu negara penjual bunga cucak rowo ke berbagai negara, lo!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Petronela Putri |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR