Teman-teman tentu mengenal hewan bernama domba yang bulunya sering dimanfaatkan untuk pembuatan wol. Ternyata domba pun ada berbagai jenis, lo! Salah satunya domba Valaise Blacknose!
Apa itu Domba Valaise Blacknose?
Domba merupakan salah satu hewan yang umum dipelihara untuk diambil daging dan bulunya, termasuk di Indonesia. Di tiap daerah juga mempunyai jenis domba yang berbeda, salah satunya domba Valaise Blacknose yang memiliki wajah menggemaskan, namun berwarna hitam gelap, teman-teman!
Belum Banyak Menyebar
Domba Valaise Blacknose berada di negara asalnya, Swiss. Konon, populasi domba tersebut belum banyak di tempat lain, lo! Sama seperti domba pada umumnya, domba Valaise Blacknose juga dipelihara oleh peternak untuk diambil daging serta bulunya agar bisa dijadikan wol.
Domba Valaise Blacknose yang masih anak-anak tampak lebih menggemaskan daripada domba Valaise Blacknose dewasa. Para peternak di Swiss juga berusaha mengembangbiakkan jenis domba unik ini agar tidak semakin punah nantinya, teman-teman! Sedangkan domba dewasa dianggap lebih menyeramkan.
Mampu Bertahan di Cuaca Dingin
Sama seperti manusia, tidak semua hewan tahan hidup di cuaca dingin. Domba Valaise Blacknose termasuk ke dalam jenis hewan yang bisa bertahan dalam cuaca dingin. Mereka memiliki bulu yang tebal, sehingga bisa melindungi diri dari udara dingin.
Domba Valaise Blacknose mirip dengan domba jenis Merino, tetapi mereka adalah dua spesies domba yang berbeda. Sehari-hari, peternak hanya perlu melepaskan domba Valaise Blacknose keluar dari kandang, untuk kemudian bermain di padang rumput luas.
Nah, teman-teman tertarik untuk melihat langsung bagaimana penampilan domba hitam ini?