Sebuah perusahaan asal Singapura membuat bantal berbentuk jajanan pasar! Seperti apa, ya?
Dulunya bisa menunjukkan kasta pemilik
Bantal adalah benda yang sudah ada sejak zaman dulu, tetapi dulunya benda ini tidak umum seperti sekarang, teman-teman. Bantal secara umum merupakan penyangga kepala ketika tidur. Bisa juga dijadikan hiasan sofa atau sekadar menyangga anggota tubuh. Benda empuk ini biasanya berisi kapas atau bulu binatang.
Bahkan dulunya, sebuah bantal dapat menunjukkan kasta sang pemilik. Pada masa lalu di China, bantal terbuat dari kayu berbentuk kotak, bahkan di Mesir, orang menggunakan bantal yang terbuat dari batu. Wah, sulit dibayangkan ya, teman-teman. Ternyata bantal sudah mengalami begitu banyak perkembangan hingga menjadi seperti sekarang.
Tetapi, di China pula pertama kali bantal dijahit dan diberi hiasan. Bantal jahitan ini tampak lebih modern daripada pendahulunya yang hanya berupa balok kayu, sehingga kemudian terkenal di berbagai negara.
Seiring perkembangan zaman, banyak sekali produsen bantal yang membuat bantal-bantal unik dan lucu. Di antaranya adalah bantal berbentuk emoticon senyum, bingung, sedih, marah, atau bahkan berbentuk camilan seperti donat.
Tetapi, ada lagi, nih, teman-teman! Yaitu bantal berbentuk aneka jajanan pasar seperti pastel, kue semprong, donat gula, hingga kue kukus! Penciptanya adalah perusahaan asal Singapura bernama Naisse. Ukuran bantal jajanan pasar ini cukup besar, bahkan rata-rata bentuknya sangat mirip dengan asli.
Sementara ini, Naisse sudah mengeluarkan 12 jenis bantal jajanan pasar dan tersebar di pasaran. Selain bantal, ada pula versi gantungan kunci yang tak kalah lucu, dan pastinya bikin perut lapar. Hihi.
Harga bantal ini pun beragam, mulai dari Rp 90.000.- hingga lebih dari Rp 350.000,-!